Time and Date

Saturday 24 March 2012

Inilah Game Barat yang Mampu Mendominasi Jepang!

Sudah bukan rahasia lagi jika Jepang memang merupakan sebuah negara yang “unik”. Tidak hanya dari segi budaya, tetapi juga selera masyarakat yang tinggal di negara matahari terbit ini. Mereka seolah hidup di dunia sendiri dengan standar yang sulit untuk dimengerti oleh penduduk dunia yang lain. Salah satu contoh yang paling nyata adalah kecintaan mereka pada industri game. Tidak jarang Anda akan menemukan judul game “aneh” yang bahkan tidak kita ketahui mampu menjadi yang terlaris di pasaran. Sementara di sisi lain, game berkualitas yang mampu memukau dunia justru tidak terlalu sukses di Jepang. Hal inilah yang membuat game yang berasal dari developer barat sulit untuk menaklukkan Jepang. Sesuatu yang sulit bukan berarti tidak mungkin untuk dilakukan. Jika tidak ingin menyesuaikan diri dengan selera gamer Jepang, developer Barat butuh sebuah judul atau franchise yang memiliki kualitas dan popularitas yang luar biasa untuk mampu mendominasi pasar Jepang. Hal inilah yang mampu dilakukan oleh game fenomenal – Modern Warfare 3. Sebuah privilege yang sulit untuk didapatkan, tetapi MW3 berhasil membuktikan diri dengan menjadi game paling laris di Jepang saat ini dengan 220 ribu kopi terjual hanya dari versi konsolnya. Angka ini juga tentu akan berkontribusi pada total pendapatan USD 775 juta yang sudah dikumpulkan Activision dari 5 hari perilisan MW3 di seluruh dunia. Even the Japanese love us! Memang cukup mengejutkan melihat bagaimana gamer Jepang ternyata juga menaruh perhatian pada genre FPS dengan atmosfer gameplay ala Barat yang kental. Dari 20 game terlaris Jepang di minggu ini, peringkat lainnya masih didominasi oleh game-game unik yang mungkin tidak Anda kenal. Tidak percaya? Lihat saja list lengkapnya: Call of Duty: Modern Warfare 3 (Square, PS3): 180,372 – NEW One Piece Gigant Battle! 2 (Namco Bandai, DS): 116,062 – NEW Ni No Kuni: Wrath of the White Witch (Level-5, PS3): 67,032 – NEW Super Mario 3D Land (Nintendo, 3DS): 62,318 (Life to date: 499,250) Saints Row: The Third (THQ Japan, PS3): 36,222 – NEW Final Fantasy Type-0 (Square Enix, PSP): 30,543 (682,173) Call of Duty: Modern Warfare 3 (Square Enix, Xbox 360): 30,467 – NEW Hatsune Miku: Project Diva Extend (Sega, PSP): 30,042 (214,715) Sengoku Basara 3 Utage (Capcom, PS3): 25,771 (149,968) Ultimate Marvel vs Capcom 3 (Capcom, PS3): 22,436 – NEW Ore no Shi wo Koete Yuke (Sony, PSP): 21,497 (115,582) Poképark 2: Beyond the World (The Pokémon Company, Wii): 19,246 (55,031) Kirby’s Adventure (Nintendo, Wii): 18,671 (236,039) Saints Row: The Third (THQ Japan, Xbox 360): 15,380 – NEW Halo Combat Evolved Anniversary (Microsoft, Xbox 360): 13,106 – NEW Metal Gear Solid: Peace Walker HD (Konami, PS3): 12,721 (52,464) Just Dance Wii (Nintendo, Wii): 12,477 (216,255) PES 2012 (Konami, PSP): 9742 (69,362) Wii Party (Nintendo, Wii): 8559 (2,022,866) Battlefield 3 (Electronic Arts, PS3): 8094 (150,265) Ada dua alasan yang mungkin berkontribusi atas “keajaiban” yang jarang terjadi ini. Ada kemungkinan bahwa gamer Jepang kini lebih terbuka pada alternatif genre yang dihasilkan dunia barat, di mana mereka ternyata lebih menarik daripada sekedar game yang mengusung karakter anime atau idols. Atau kemungkinan kedua, bahwa popularitas Modern Warfare 3 memang begitu luas dan dalam sehingga mampu menembus dinding selera gamer Jepang. Bagaimana dengan pendapat Anda?

0 comments:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com